Rabu, 04 April 2012

ICYEP/PPIK

ICYEP (Indonesia-Canada Youth Exchange Program) adalah Pertukaran Pemuda Indonesia-Kanada (PPIK). Program ini berlangsung atas kerjasama pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Negara Pemuda dan Olahraga dan organisasi Canada World Youth (CWY).

Program berlangsung selama kurang lebih 6 bulan dengan dibagi menjadi 2 fase, yaitu fase Kanada (3 bulan) dan fase Indonesia (3 bulan). Selama program, peserta akan tinggal di rumah keluarga angkat (host family) dan dipasangkan dengan seorang rekan pemuda dari Kanada. Beberapa kegiatan selama PPIK berlangsung antara lain kerja sosial (social works), pemberdayaan masyarakat setempat, dan kesempatan untuk belajar bekerja secara profesional melalui program Work Placement (penempatan kerja).
Program ini biasanya berlangsung sekitar bulan September-Februari.
Get to know Charlotte Town, Prince Edward Island

Field Trip to CBC News studio

Tidak ada komentar:

Posting Komentar